MEMBANGUN KARAKTER ILAHISample

Meneladani Karakter Kristus
Rasul Petrus menuliskan satu ayat yang powerful, “Sebab untuk itulah kamu dipanggil, karena Kristus pun telah menderita untuk kamu dan telah meninggalkan teladan bagimu, supaya kamu mengikuti jejak-Nya.” (1 Petrus 2:21). Pada kenyataannya, manusia akan mengikuti siapapun yang mereka idolakan, baik itu cara berbicara, tingkah laku, nilai hidup dan lain sebagainya. Itulah sebabnya dalam menjalani kehidupan kekristenan kita, pertanyaan ini harus kita renungkan; siapakah pribadi yang berpengaruh dan memberikan inspirasi paling besar dalam hidup? Sudah selayaknya, kita menjadikan Tuhan Yesus sebagai pribadi yang layak ditiru, dalam segala hal.
Kristus haruslah menjadi identitas utama kita. Bagaimana caranya? Tentulah hal ini menjadi pertanyaan besar. Mulailah dengan sebuah komitmen sederhana, untuk melakukan satu persatu sifat Tuhan Yesus. Apa yang Tuhan Yesus lakukan? Ia diperlakukan tidak baik dan dikhianati, tetapi tidak ada kepahitan, Ia mengasihi tanpa menuntut balasan, Ia hidup penuh syukur dengan apa yang Allah berikan, Ia berjalan dalam kekudusan di tengah-tengah dunia yang rusak dan gelap, Ia tetap rendah hati di tengah kekaguman orang banyak, dan masih banyak hal lainnya yang bisa kita teladani dari-Nya. Mulailah dengan langkah kecil hari ini.
Scripture
About this Plan

Renungan ini akan mengingatkan pentingnya untuk setiap kita untuk membangun karakter Ilahi dalam kehidupan kita. Bangunlah karakter kita sesuai dengan karakter Kristus dan dipenuhi dengan Firman Tuhan, kehidupan kita akan menjadi berkat bagi mereka di sekeliling kita.
More
Related Plans
To the Ends of the Earth: Devotions in Acts Part 2

Heaven (Part 2)

Slaying Giants Before They Grow

Breaking Free From Shame

Watch With Me Series 6

Film + Faith - Friends and Mentors

40 Rockets Tips - Workplace Evangelism (6-10)

Live Well | God's Plan for Your Wellbeing

Leviticus | Reading Plan + Study Questions
