YouVersion Logo
Search Icon

Plan Info

TAAT KEPADA FIRMAN TUHANSample

TAAT KEPADA FIRMAN TUHAN

DAY 1 OF 4

Seluruh catatan dalam Injil mencapai puncaknya pada peristiwa kematian Tuhan Yesus di kayu salib. Sebuah perkataan yang keluar dari ucapan-Nya adalah: “ Sudah selesai ”. Tentulah ketika mendengar perkataan ini muncul pertanyaan; apa yang diselesaikan-Nya? Visi-Nya datang ke dunia ini. Namun ada hal sederhana yang ingin disampaikan ayat firman yang kita baca, yaitu perjalanan tentang kesetiaan yang Tuhan Yesus sedang ajarkan kepada setiap orang percaya. Ia mengajarkan kepada kita, bahwa setia itu harus menyatu didalam hidup orang percaya. Bukti kesetiaan Tuhan Yesus kepada panggilan Allah Bapa, yaitu Ia tetap berjalan maju untuk menyelesaikan tugas-Nya sebagai Juruselamat, meski bukan perjalanan yang mudah untuk dilalui. Kesetiaan bukanlah barang yang murah, namun ia juga bukan hal yang tidak bisa kita miliki, diperlukan harga yang mahal untuk tetap setia. Tuhan Yesus membuktikannya, ia bahkan membayar dengan nyawa-Nya sendiri. Kesetian tidak tumbuh dengan sendirinya, diperlukan latihan setiap hari dan semacam “alat pengingat” supaya tetap bertahan dalam komitmen. Roh Kuduslah yang akan mengingatkan kita pada Firman Tuhan. Firman Tuhan membuat kita tetap kuat bertahan ketika alasan untuk menyerah itu menyerang hati kita. Iblis akan terus berusaha menawarkan jalan pintas untuk menyerah dan meninggalkan kesetiaan kita. Tetapi Tuhan Yesus telah memberikan pelajaran penting bagaimana kita tetap setia kepada Bapa di surga.

Scripture

Day 2

About this Plan

TAAT KEPADA FIRMAN TUHAN

Renungan ini akan mendorong kita untuk menaati Firman Tuhan dalam kehidupan kita. Firman Tuhan sangat diperlukan sebagai tuntunan dalam setiap langkah kehidupan, supaya kita bisa mencapai tujuan yang Tuhan sediakan buat...

More

YouVersion uses cookies to personalize your experience. By using our website, you accept our use of cookies as described in our Privacy Policy