Info Rencana

Menemukan Makna di Tengah-tengah Perubahan Sampel

Finding Meaning in the Middle of Change

HARI KE 2 DARI 7

Ini Dimulai Hari Ini



Pikirkan tentang hari yang paling berdampak di dalam hidup Anda. Mungkin itu adalah hari Anda diwisuda, hari Anda mendapatkan pekerjaan impian Anda, atau hari Anda menikahi cinta hidupmu. Mungkin hari yang paling berdampak dari hidup Anda tidak terikat dengan sebuah dasi yang bagus. Mungkin itu adalah hari Anda kehilangan orang tua atau mendapatkan laporan medis yang buruk. Apapun hari yang muncul dalam pikiran, kemungkinan itu mengubah hidup Anda.



Mari kita lihat satu contoh dari perubahan hidup di dalam Alkitab. Di satu titik selama pelayanan-Nya, Yesus bertemu dengan seorang wanita di sebuah sumur pada suatu siang, dimana hal ini sangat tidak biasa karena biasanya wanita mengambil air di jam-jam yang lebih sejuk.



Saat mereka bertemu di sumur, Yesus minta kepadanya air untuk minum. Wanita itu seketika kaget, berkata bahwa ia tidak biasanya disapa—terutama oleh seorang Yahudi. Mereka masuk ke dalam pembicaraan mengenai Yesus air yang hidup, dan Dia berkata kepadanya siapa saja yang meminumnya tidak akan pernah merasa haus lagi.



Wanita itu menginginkan air itu—mungkin supaya ia tidak harus hidup dengan rasa malu yang ia tanggung saat ia mengambil air di bawah terik matahari panas di siang hari. Yesus kemudian berkata untuk memanggil suaminya, tahu bahwa ia tidak punya suami. Faktanya, pria yang tinggal bersamanya bukanlah suaminya. Lalu, Yesus mengubah hidupnya seketika:



Jawab perempuan itu kepada-Nya: "Aku tahu, bahwa Mesias akan datang, yang disebut juga Kristus; apabila Ia datang, Ia akan memberitakan segala sesuatu kepada kami." Kata Yesus kepadanya: "Akulah Dia, yang sedang berkata-kata dengan engkau." Yohanes 4:25-26 TB



Segera, wanita itu meninggalkan wadah airnya dan pergi ke kota untuk menceritakan tentang pertemuannya dengan Yesus. Alhasil, banyak orang dari kotanya yang menerima dan percaya kepada Yesus. Seorang wanita yang tadinya terbuang tiba-tiba menjadi sebuah titik balik dari rencana Tuhan.



Tuhan ingin kita mengalami perubahan hidup yang sama.



Jenis perubahan hidup yang Yesus tawarkan membebaskan kita dari masa lalu kita. Ini memberikan sukacita, terlepas dari situasi kita. Dan ini menyebabkan kita hidup bagai kita dikasihi dan terpilih.



Tetapi perubahan hidup sejenis ini membutuhkan lebih dari sekedar membaca Alkitab Anda dan mendengarkan lagu-lagu rohani. Mengapa? Karena perubahan hidup yang sejati itu lebih dari sekedar mendengar informasi yang benar. Wanita di sumur itu tidak sekedar mendengar sebuah pembicaraan bersama Yesus, ia mengalami kebebasan dalam pertemuannya dengan Dia.



Dia menanyakan pertanyaan-pertanyaan yang sulit. Dia terlibat dalam perbincangan. Dan kemudian, dia mengambil tindakan, membagikan Kabar Baik kepada setiap orang dalam komunitasnya.



Untuk mengalami perubahan hidup yang sesungguhnya, Anda perlu bersandar dan mendengarkan Tuhan. Anda perlu berbicara dengan sesama. Dan Anda perlu ambil tindakan, sama seperti Yakobus 1:22 ingatkan kepada kita:



Tetapi hendaklah kamu menjadi pelaku firman dan bukan hanya pendengar saja; sebab jika tidak demikian kamu menipu diri sendiri. Yakobus 1:22 TB



Doa: Tuhan, terima kasih karena menulis kisahku. Aku percaya Engkau melakukan hal-hal luar biasa di dalamku dan melaluiku demi kemuliaan-Mu. Engkau punya kuasa untuk mengubah hidupku. Dan Engkau mengizinkanku dan mengundangku untuk menjadi bagian dari perubahan-perubahan itu. Maka, Tuhan, tunjukkan aku langkah selanjutnya yang perlu kuambil hari ini. Buka hatiku untuk kebenaran-Mu. Arahkan pikiranku kepada-Mu, dan tunjukkan aku cara untuk menghormati-Mu di dalam segala yang kukerjakan hari ini. Di dalam nama Yesus, amin.



Tantangan: Pasang penghitung waktu selama lima menit, dan mintalah Tuhan untuk berbicara kepadamu. Catatlah apa yang Anda pikir Dia katakan kepadamu, kemudian bahas itu bersama seorang teman dekat atau mentor.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 1Hari 3

Tentang Rencana ini

Finding Meaning in the Middle of Change

Bagaimana kita merespon ketika hidup tidak berjalan sesuai dengan yang kita rencanakan atau ketika kita mengambil jalan memutar? Ketika kita mengalami perubahan, mudah untuk merasa dibanjiri dengan perasaan bingung, mara...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Life.Church yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: https://www.life.church/

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami