Info Rencana

Menemukan Makna di Tengah-tengah Perubahan Sampel

Finding Meaning in the Middle of Change

HARI KE 1 DARI 7

Dari Padang Gurun sampai Bunga Liar



Ada sebuah padang gurun di California yang terlihat seperti padang gurun terlihat 90 persen kering lamanya. Tanahnya coklat, berdebu, dan dipenuhi dengan retakan-retakan. Rasanya hampir seperti mati.



Namun ada masa-masa dimana bumi berpindah, situasi sempurna tercapai, dan padang pasir mekar bagaikan bunga liar memasuki tanah yang tandus. Fenomena ini dikenal sebagai "super bloom," dan ini biasanya terjadi hanya sekali setiap dekade.



Agar hasil karya bunga-bunga liar ini memenuhi padang gurun dengan warna, pasti ada curah hujan yang tinggi pada bulan-bulan menjelang musim semi.



Ini tidak hanya sebuah peristiwa yang indah, langka, dan unik di Lembah Kematian, namun ini juga merupakan kiasan yang sempurna dari cara Tuhan memakai hidup kita untuk kemuliaan-Nya.



Banyak dari kita mungkin memiliki bagian dari kisah yang tidak kita banggakan. Hidup kita terkadang terasa seperti rentetan badai yang kita alami, dan kita semua pernah menghadapi kejutan yang tidak disangka-sangka di sepanjang jalannya.



Namun, Tuhan menciptakan sesuatu yang indah dari debu.



Ada suatu masa titik balik di setiap kisah kita saat Tuhan bertemu dengan kita dimana kita berada dan mengundang kita ke masuk ke dalam keluarga-Nya. Seketika, kisah kita berubah dari kematian menjadi kehidupan, kerusakan menjadi keutuhan, dan kekalahan menjadi kemenangan.



Tak peduli seperti apa hidup Anda kelihatannya, karena karya Yesus di kayu salib yang sudah selesai, kita memiliki kesaksian untuk dibagikan kepada dunia. Lihat apa yang Kitab Suci katakan tentang hal itu:



"Dan mereka mengalahkan dia oleh darah Anak Domba, dan oleh perkataan kesaksian mereka. Karena mereka tidak mengasihi nyawa mereka sampai ke dalam maut." Wahyu 12:11 TB



Kisah Anda dan darah Yesus berada di dalam kalimat yang sama. Itulah seberapa besar hasrat Tuhan akan kisah yang Dia tuliskan dalam hidup Anda.



Maka itu, hari ini luangkan waktu untuk merenungkan apa yang Anda pikir dan rasakan tentang perubahan. Mungkin Anda benar-benar merasa ketakutan—sampai-sampai hal itu melumpuhkan Anda. Mungkin itu membuat Anda girang, dan Anda berjuang untuk selalu ada karena Anda selalu mencari hal besar selanjutnya. Mungkin itu membingungkan Anda karena itu menghantam Anda tanpa disangka.



Bagaimana pun cara Anda melihat perubahan, penting untuk mengingat Sang Penulis dari kisah kita. Bahkan ketika kita merasa seakan kita berada di Lembah Kematian, Tuhan sering menyiapkan sesuatu yang spesial di dalam diri kita dan lewat kita untuk melakukan perubahan.



Doa: Tuhan, terima kasih karena selalu menemuiku dimana aku berada. Bantulah aku untuk mengenali keindahan daripada kisahku dan banyaknya cara hal itu membawaku lebih dekat kepada-Mu. Aku mempercayai-Mu sebagai Sang Penulis. Di dalam nama Yesus, amin.



Tantangan: Luangkan waktu untuk merenungkan kisah Anda. Bagaimana Anda tiba di tempat Anda ada saat ini? Mintalah Tuhan untuk menunjukkan Anda dimana Dia ada dalam setiap titik dalam kisah Anda.


Hari 2

Tentang Rencana ini

Finding Meaning in the Middle of Change

Bagaimana kita merespon ketika hidup tidak berjalan sesuai dengan yang kita rencanakan atau ketika kita mengambil jalan memutar? Ketika kita mengalami perubahan, mudah untuk merasa dibanjiri dengan perasaan bingung, mara...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Life.Church yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: https://www.life.church/

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami