Info Rencana

Iman vs LogikaSampel

Iman vs Logika

HARI KE 2 DARI 5

Realita vs Iman 


Setiap harinya kamu berhadapan dengan layar. Dalam perangkat yang kamu genggam banyak aktivitas informasi yang kamu lihat, dengar, bahkan rasakan. Berita buruk yang kamu baca, teman kamu yang memposting di media sosial dengan kehidupannya yang lebih baik, sehingga kamu mulai membandingkan diri kamu dengannya, overthinking dan hal buruk lainnya. 


Apa yang ada di depan kamu itu nyata, bahkan di kebanyakan waktu, itu hal yang mendesak. Ada pergumulan atau pertempuran yang sedang kamu lakukan sekarang untuk keluarga, kesehatan fisik, pendidikan, masalah finansial, ataupun kesehatan mental. 


Realitanya kita sedang tidak memperlihatkan suatu hal yang baik, bahkan kamu bingung dengan jalan yang sedang kamu tempuh. Bingung, tidak tahu, bahkan ragu dengan apa yang Tuhan sedang kerjakan dalam hidupmu. Ketika itu, kamu mulai menanyakan keberadaan Tuhan. Apakah Tuhan ada? Apakah Tuhan setega ini kepada diriku? Apakah Tuhan mau anak-anakNya menderita? Serta masih banyak lagi pertanyaan yang tidak sesuai logika dengan apa yang alkitab katakan. Iman kamu sedang benar-benar dipertaruhkan. Apakah mau kecewa dengan Tuhan atau tetap berpegang teguh kepada kepercayaan kamu dengan Tuhan? 


Semua pertanyaan, keraguan dan kebingungan kamu itu manusiawi. Kamu tidak sendirian dan banyak juga orang di luar sana yang berperilaku demikian. “Doubting is a trigger to know more and better” - listen.drp 


Keraguan adalah pemicu untuk kamu ingin tau lebih jauh dan lebih baik lagi. Keraguan itu harus jadi positif. Bukan membuat kamu menjadi mundur bahkan berhenti. Banyak sekali orang yang kalah dengan keraguan negatifnya. Sehingga mundur dari pelayanan, keluar dari satu gereja, berhenti untuk mengasihi dan berhenti untuk percaya kepada Tuhan. 


Yuk, kamu cek dirimu! Apakah Tuhan yang berdaulat dalam hidupmu atau pikiran serta logikamu? 


Pertanyaan:


 1. Apakah kamu mau kalah dengan pikiran serta logikamu sendiri? 


2. Sejauh mana kamu lebih mempercayai pikiran, logika, dan realita daripada Tuhan? 

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 1Hari 3

Tentang Rencana ini

Iman vs Logika

Pergumulan, realita dan pengalaman sering tidak memperlihatkan hal yang baik. Sehingga logika kita bermain dan mulai bertanya-tanya tentang Tuhan. Namun, Tuhan sudah memberikan Iman untuk kamu dapat mengelola setiap hal ...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada DRP 2.32 yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: https://linktr.ee/drp_2.32

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami