Kehidupan Yang BerintegritasSampel

Hidup dalam kebenaran, apapun situasinya (ayat 14)
Kita semua tentu tahu, bahwa standar hidup orang percaya adalah Firman Tuhan. Sumber kebenaran yang sejati adalah Alkitab. Dengan demikian, semua situasi yang terjadi dan kita hadapi, solusinya ada di dalam Firman itu. Belajar untuk meresponi setiap situasi dengan berpegang kepada Firman Tuhan.
Seringkali untuk tetap berintegritas diperlukan pengorbanan yang besar. Bahkan tidak jarang untuk mempertahankan integritas itu, kita seperti menderita. Tetapi ayat firman Tuhan yang kita baca ini adalah “Ya dan Amin!” ada berkat yang terkandung di dalamnya: “Tetapi sekalipun kamu harus menderita juga karena kebenaran, kamu akan berbahagia...”
Jangan takut untuk mempertahankan kehidupan yang benar di tengah-tengah dunia yang rusak ini. Jika kita berjalan bersama Roh Kudus, maka Dia yang akan memberikan hikmat bagaimana kita harus merespon segala situasi. Mari belajar untuk berintegritas dimulai dengan mengenal kebenaran Firman Tuhan.
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini

Setiap orang percaya memiliki tujuan untuk menjadi seperti Kristus. Tuhan Yesus telah memberikan teladan kepada para pengikutNya untuk memiliki Integritas di dalam keadaan yang baik atau tidak baik. Biarlah kehidupan kita memancarkan karakter Kristus dalam kehidupan kita.
More
Kami mengucapkan terima kasih kepada Bethany Church (Singapore) yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: https://www.bcs.org.sg