Info Rencana

5 Doa Kerendahan HatiSampel

5 Prayers of Humility

HARI KE 4 DARI 5

Doa 4: “Tuhan, Tolong Aku Percaya Firman-Mu.”

Alkitab adalah Firman Tuhan yang sempurna dan tidak salah kepada umat manusia. Yohanes pasal 1 memberitahu kita bahwa Alkitab adalah, entah bagaimana, sebenarnyaYesus dalam bentuk tulisan!


Itu benar: Yesus adalah Firman, dan Firman adalah Yesus.

Pikirkan hal ini sebentar. Kebenaran luar biasa ini akan memenuhimu dengan kekaguman dan membawamu bersujud di kaki Kristus.


Tapi apa hubungan “Firman yang telah menjadi manusia” dengan kerendahan hati?

Alkitab itu sempurna dan tidak salah. Alkitab 100% benar sekali. Namun, Alkitab mengatakan banyak hal yang mungkin logika kedagingan kita tidak suka:


  • Alkitab mengatakan hal-hal yang menempelak kita; hal-hal yang melaluinya Tuhan ingin ubahkan hati kita.
  • Alkitab mengatakan banyak hal yang dibenci oleh budaya berdosa.
  • Yang paling anehnya adalah, Alkitab mengatakan banyak hal baik yang terkadang tidak mau diterima oleh hati kita yang angkuh.

Ini kuncinya:


Dibutuhkan kerendahan hati untuk memercayai hal-hal baik yang Tuhan katakan.

Saya bahkan tidak dapat memberitahumu berapa kali seseorang memberitahu saya bahwa mereka bersedia mendengarkan semua koreksi yang Tuhan ingin kirim bagi mereka—kata yang memberitahu kita ketika kita berbuat salah. Namun orang-orang itu telah duduk di depan saya dan memberitahu saya praktis dalam satu tarikan napas bahwa mereka tidak bersedia untuk percaya apa pun hal baik yang Tuhan katakan tentang mereka.


Kawan, jika kita tidak mau menerima semua yang Firman Tuhan katakan tentang kita—baik Firman itu memberi semangat maupun menempelak—maka kita punya masalah dengan kesombongan.


Jika kamu tidak mau menerima semua yang Tuhan katakan—bahkan hal-hal yang menguatkanmu; hal-hal yang melawan harga dirimu yang buruk—maka kamu sombong. Dan jika ada kesombongan dalam hatimu, kesombongan itu menyinggung Tuhan. Itu menyebabkan Dia menaruh “penghambat” dalam hidupmu. Dan ya, Dia akan mendisiplinkanmu untuk menolongmu menjadi lebih rendah hati ...


... tapi tidakkah lebih mudah untuk cukup memutuskan percaya pada-Nya, tak peduli apa pun yang Dia katakan?


Inilah mengapa kita berdoa, "Tuhan, tolong aku untuk percaya pada Firman-Mu."

Memercayai Firman Tuhan adalah tanda kerendahan hati. Dan jika kita akan memercayai Firman Tuhan, kita harus percaya semua yang dikatakan—bahkan ketika Firman-Nya membongkar kebiasaan berdosa kita, pola pikir jahat, ATAU harga diri yang rendah.


Kawan, jika kamu ingin menjadi rendah hati, putuskan untuk percaya semua yang Tuhan katakan:


  • Percaya pada Firman-Nya ketika Dia menempelakmu, dan percayalah juga ketika Dia menguatkanmu.
  • Percaya pada-Nya ketika Dia mendisiplinkanmu, dan percayalah juga ketika Dia memberkatimu.

Firman-Nya sungguh benar, tapi kamu harus mendengarkan dengan pertolongan Roh-Nya—rendahkan dirimu di bawah tangan kuasa-Nya—untuk mendapatkan manfaat penuh darinya.


Firman Tuhan, Alkitab

Hari 3Hari 5

Tentang Rencana ini

5 Prayers of Humility

Butuh lebih banyak anugerah, perkenanan, dan berkat Tuhan? Jika demikian panjatkan lima doa kerendahan hati yang sederhana ini, minta Tuhan agar berpihak padamu dan menolongmu. Dia akan menjawab doamu; Dia memberi rahmat...

More

Kami ingin berterima kasih kepada From His Presence Inc. karena telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: https://www.fromhispresence.com

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami