Info Rencana

Penyembuhan Bagi Perceraian: 31 Hari Penyembuhan Dan PemulihanSampel

Divorce To Healing: 31 Days Of Healing And Wholeness

HARI KE 10 DARI 31

"Pengampunan"

“Benarkah? Benarkah…?…?.. Ini hal terakhir yang Anda pikirkan. Orang _________ itu tidak pantas untuk dipikirkan atau diingat lagi. Mereka bisa pergi ke neraka, siapa yang peduli. Yah, mungkin juga tidak…..

Ada saatnya di mana semua hal nampak salah. Tergantung di mana Anda dalam proses kesembuhan Anda, Anda mungkin belum atau sudah siap untuk mengampuni. Apapun itu, tidak apa-apa!!

Pengampunan adalah masalah tunggal dan pribadi antara Anda dan Tuhan. Satu-satunya bagian yang dimainkan orang lain dalam hal ini adalah bahwa merekalah penyebabnya, tetapi mereka tidak ada hubungannya dengan pengampunan Anda terhadap mereka.

Pengampunan adalah pilihan, sama seperti kasih. Ini bukan tentang perasaan. Hanya Anda yang bisa menentukan untuk mengampuni, demi kesehatan Anda sendiri dan hubungan Anda dengan Tuhan. Tidak mau mengampuni sama halnya dengan minum racun dan berharap orang lain yang mati.

Mengampuni orang lain atas kesalahan dan sakit hati yang telah mereka sebabkan, bukan berarti apa yang mereka perbuat itu benar. Itu bukan berarti bahwa perbuatan mereka itu tidak masalah atau bahwa semuanya akan membaik. Bukan pula berarti bahwa pengampunan itu pantas atau wajar. Mengampuni bukan berarti Anda melupakan. Kita bukan Tuhan, tetapi manusia.

Memilih untuk mengampuni berarti mengijinkan Tuhan menyingkirkan balutan sakit hati dari hati Anda, agar Dia bisa membersihkanNya dan mulai menyembuhkan lukanya.

Doa: Tuhan, hari ini saya memutuskan untuk mengampuni (_______) untuk (_______). Saya meletakkanya di kaki salib dan mohon agar Engkau menyembuhkan setiap bagian diri saya yang teluka, dalam nama Yesus. Amin.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 9Hari 11

Tentang Rencana ini

Divorce To Healing: 31 Days Of Healing And Wholeness

Tuhan adalah satu-satunya jawaban bagi penyembuhan dan pemulihan yang utuh, khususnya dalam hal perceraian. Melalui rencana bacaan ini Anda akan dibawa lebih dekat kepada Tuhan sekaligus memperoleh hikmat tentang bagaima...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Brent D Papineau yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: http://divorcetohealing.blog

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami