Info Rencana

Menata Kembali Hati Anda: 10 Hari Melawan DosaSampel

Rewire Your Heart: 10 Days To Fight Sin

HARI KE 6 DARI 10

Allah Menginginkan Hati Anda


Apa yang Allah cari? Apa yang Dia inginkan dari diri kita? Apakah Dia mencari nyanyian di hari Minggu atau doa yang sangat bagus pada malam hari? Saya pikir kita semua tahu bahwa jawabannya adalah tidak. Allah mencari hati kita.



Satu dari momen paling jelas di dalam Alkitab dimana kita mempelajari kebenaran ini adalah di dalam Yesaya. Allah menjelaskan lewat nabinya bahwa sebuah pengepungan akan datang menimpa Yerusalem.



Namun begitu, tak peduli seberapa banyak orang mendengar perkataan Yesaya dan pemberitahuan dari Allah, mereka tidak sungguh-sungguh mendengar. Mereka bagaikan seseorang yang diberikan sebuah kitab tetapi tidak bisa membukanya dan seperti orang yang diberikan sebuah kitab tetapi tidak dapat membaca (29:11-12).



Jadi mengapa penghukuman ini datang? Dan mengapa orang-orang tidak bisa memahami visi dan peringatan dari Allah?



Disinilah kita mendapatkan gambaran jelas dari apa yang dicari oleh Allah. Inilah alasannya.



"Oleh karena bangsa ini datang mendekat dengan mulutnya dan memuliakan Aku dengan bibirnya, padahal hatinya menjauh dari pada-Ku" (29:13).



Allah menghukum dan membutakan umat-Nya karena mereka melakukan pertunjukan ibadah keagamaan, tetapi hati mereka tidak ada di dalamnya. Mereka datang kepada Allah dan memuji-Nya dan mengatakan segala perkataan yang benar, tapi Allah tidak melihat diri mereka yang paling dalam - hati mereka.



Allah menginginkan hati Anda, bukan bibir Anda. Dia menginginkan kasih sayang, hasrat, dan kerinduan Anda. Allah ingin yang Anda inginkan. Dan dia tidak akan puas sampai dia mendapatkannya.



Mengapa? Karena dia tahu bahwa hanya ketika Anda menginginkan-Nya maka Anda akan menginginkan sesuatu yang baik. Dan tidak hanya Anda akan menginginkan sesuatu yang baik, faktanya satu-satunya yang baik, juga yang terbaik. Allah menginginkan yang Anda inginkan karena ia menginginkan yang terbaik dari Anda.



Dan bagaimana caranya dia mendapatkan hati kita? Bagaimana ia berencana untuk mendapatkan hati dari umat-Nya yang suka melawan di zaman Yesaya?



Dia akan melakukan hal-hal yang menakjubkan (29:14). Tetapi hal-hal yang menakjubkan itu tidaklah cantik. Ini adalah hal yang membawa kekaguman. Hal-hal seperti hukuman dan tindakan penghakiman yang perkasa. Alasan mengapa orang-orang mendekat kepada Allah dengan bibir mereka dan bukan hati mereka adalah karena rasa takut akan Tuhan mereka itu palsu. Ini adalah "perintah manusia yang dihafalkan" (29:13).



Jadi Allah akan membangkitkan rasa takut yang sebenarnya di dalam hati mereka. Ini mungkin kasar kedengarannya, tapi Allah menginginkan hati mereka. Jadi dia akan menunjukkan dirinya kepada mereka sebagai satu-satunya jalan untuk mengubah mereka.

.

Allah mengubah hati dengan cara yang sama hari ini. Dia menunjukkan dirinya kepada kita dengan cara yang menakjubkan. Dan caranya menunjukkan diri yang paling menakjubkan adalah di dalam penghakiman dan penghukuman. Tapi kali ini, penghakiman dan penghukuman tidak ditimpakan kepada kita yang layak mendapatkannya. Amarah Allah datang ke atas diri Yesus, yang menanggung penghukuman kita meski dia tidak layak mendapatkannya.



Apakah hati Anda jauh dari Allah meskipun bibir Anda dekat dengan-Nya? Apakah Anda ingin mengubah itu? Lihatlah Yesus! Lihat bagaimana Allah menampilkan diri-Nya kepada Anda di dalam Kristus! Biarkan rasa takut dan cinta akan Allah menembus hati Anda dengan menatap dalam-dalam kepada kebenaran daripada Injil.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 5Hari 7

Tentang Rencana ini

Rewire Your Heart: 10 Days To Fight Sin

Banyak orang Kristen percaya bahwa satu-satunya jalan untuk melawan dosa adalah dengan menggertakkan gigi kita dan naik ke atas cobaan. Tapi Anda tidak bisa melawan dosa dengan pikiran Anda; Anda harus melawannya dengan ...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Spoken Gospel yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: https://bit.ly/2ZjswRT

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami