Rencana Bacaan dan Renungan gratis terkait dengan Mazmur 61:3

Ketika Hidup Membuat Anda Kewalahan
3 Hari
Kita hidup di masa yang penuh gejolak, dan kehidupan bisa datang pada Anda tanpa belas kasihan. Mudah untuk menjadi kewalahan. Tetapi Tuhan tidak terkejut dengan keadaan Anda, dan Dia telah membuat jalan keluar agar Anda bisa mengatasinya -- setiap saat. Semakin dekat Anda berjalan kepada-Nya, semakin besar akses yang Anda miliki untuk memperoleh jawaban-Nya dalam setiap situasi.

Membebaskan Diri
5 Hari
Membebaskan Diri membawa Anda melalui sebuah pelajaran Alkitab untuk menemukan kuasa kebebasan yang sanggup mengubahkan kita di dalam Yesus Kristus. Tema untuk pelajaran ini berasal dari Yesaya, sebuah kitab tentang penahanan anak-anak Tuhan, kesetiaan Tuhan, dan jalan menuju kebebasan.

Hidup Berubah: Melalui Dukacita
5 Hari
Kehilangan orang yang dikasihi benar-benar memilukan. Itu adalah rasa sakit yang mengerikan yang tidak seorang pun mengerti kecuali mereka ada di posisi anda. Rencana bacaan 5 hari ini ditulis oleh wanita yang telah mengalami kehilangan dan ingin menolong anda menemukan penghiburan dan damai dalam Firman Tuhan. Sementara rencana bacaan ini tidak dapat menolong anda mempercepat proses duka, kami percaya ini akan menolong anda menahan rasa sakit setiap hari dan memberi anda harapan.

Berikan Kami ArahMu
5 Hari
Dalam keterbatasan hidup kita, setiap kita tidak bisa tanpa tuntunan Tuhan. Tuntunan Tuhan akan selalu membawa kebaikan dan selalu mendekatkan kita kepada Tuhan.

Serahkan Kekhawatiranmu
10 Hari
Apakah Anda sedang memuji Tuhan karena rahmat-Nya atau sedang bergumul dengan iman Anda, Tuhan akan selalu menemui Anda dengan kasih, kebenaran, dan kekuatan-Nya yang tak berubah. Melangkah masuk ke dalam sebuah komunitas wanita yang berkomitmen untuk semakin dekat dengan Tuhan dan sesama dengan memercayai bahwa Dia saja selalu cukup.

Detak Jantung Tuhan
30 Hari
Sebuah pokok keyakinan yang berharga terletak dalam renungan 30 hari ini, "Detak Jantung Tuhan." Setiap hari dimulai dengan deklarasi pujian menggunakan kata-kata ini, "Ya Tuhan, Engkau...". Kemudian, mulai mengupas karakter dan sifat-sifat-Nya (sebagai contoh: "Ya Tuhan, Engkau Baik"). Doa renungan yang dipenuhi kutipan ayat ini membimbing pembaca untuk berlatih mengangkat Nama Allah, yang menghasilkan pemahaman yang lebih dalam tentang "detak jantung" kasih-Nya yang disengaja bagi umat-Nya.
