Kisah Para Rasul 1:6-11

Kisah Para Rasul 1:6-11 AMD

Para rasul berkumpul bersama-sama. Mereka bertanya kepada Yesus, “Tuhan, apakah ini saatnya Engkau memberi orang Israel kerajaan mereka?” Jawab Yesus kepada mereka, “Hanya Bapa sajalah yang berkuasa untuk menentukan tanggal dan waktunya. Kalian tidak perlu tahu. Tetapi Roh Kudus akan datang kepadamu dan memberikan kuasa. Kamu akan memberitakan kepada orang-orang tentang Aku di Yerusalem, di seluruh wilayah Yudea, di Samaria dan ke ujung dunia.” Setelah mengatakan semuanya itu, Yesus terangkat ke langit, disaksikan oleh para pengikut. Mereka menyaksikan-Nya sampai awan-awan menutupi-Nya dari pandangan mereka. Ketika mereka masih melihat ke langit di mana Yesus terangkat, tiba-tiba dua orang laki-laki berpakaian putih berdiri di samping mereka. Kedua orang itu berkata, “Hai orang-orang Galilea, mengapa kamu berdiri di sini memandang ke langit? Yesus yang terangkat ke surga itu akan datang kembali dengan cara yang sama seperti kamu lihat Dia pergi.”

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami